Politikamalang – Jajaran pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Malang periode 2024-2029 resmi dilantik, Kamis (24/10/2024). Pelantikan berlangsung di Ruang Rapat Kantor DPRD Kota Malang dengan dihadiri jajaran Forkopimda Kota Malang.
Politisi PDI Perjuangan, Amithya Ratnanggani Siraduhita dilantik sebagai Ketua DPRD Kota Malang periode 2024-2029. Sementara Wakil Ketua I dijabat Abdurrachman dari PKB, Wakil Ketua II Trio Agus dari PKS Purwono dan Wakil Ketua III Rimza dari Partai Gerindra.
Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Siraduhita mengatakan, usai dilantik pihaknya akan langsung tancap gas. Dengan segera menetapkan alat kelengkapan dewan (AKD).
“Agenda terdekat penetapan AKD agar kami bisa segera bekerja. Kelengkapan AKD, kita sudah menerima usulan, selepas ini surat sudah dilayangkan ke fraksi dan partai. Nanti kita tinggal penetapan saja,” ujar Amithya.
Selain itu, sejumlah program prioritas juga telah dirancang. Terutama yang telah berjalan selama periode sebelumnya dan akan menyesuaikan dengan rencana pembangunan jarak menengah daerah (RPJMD).
Kemudian melakukan pembahasan terkait Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Rancangan APBD Kota Malang.
“Segera membahas KUA-PPAS. Agar bisa kita tetapkan bersama tentang anggaran tahun 2025,” tuturnya.
Amithya juga mengatakan, bahwa sebagai lembaga legislatif, DPRD Kota Malang juga masih akan fokus pada beberapa hal yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat. Yakni di sektor pendidikan dan kesehatan.
“Di bidang ekonomi, bisa mengembangkan UMKM dan upaya lain untuk kerja untuk masyarakat kecil,” ucapnya.
Selain itu, dirinya juga bertekad untuk menguatkan jajaran DPRD Kota Malang dalam kebersamaan. Yang nantinya, hal tersebut akan dimuarakan dalam mewujudkan kepentingan masyarakat Kota Malang.
“Kebersamaan bukan berarti bukan serba sama, tetapi bagaimana meramu titik temu untuk mewujudkan kepentingan masyarakat Kota Malang. Kita harus dapat mempersatukan perbedaan dalam semangat gotong royong,” pungkasnya.